Omni Channel Vs Multi Channel
Makin majunya teknologi dan proses disrupsi membuat campur tangannya pada berbagai bidang tak tercegah. Semua bidang kehidupan tidak ada yang tidak memakai teknologi dalam hal penerapannya.
Termasuk juga dalam bisnis, yang sering kita temui pada istilah omni channel dan multi channel selling software. Dua-duanya merupakan teknologi yang berguna mengembangkan usaha bisnis. Tapi sudah tahukan anda perbedaan mendasar dari keduanya? Lebih efektif yang mana untuk dipakai dalam model bisnis anda?
Perbedaan antara Omni dan multi channel
- Omni memiliki arti semua saluran, sedangkan multi berarti banyak saluran
Bagi pelaku bisnis Multi channel membuat anda bisa menjalankan lebih dari satu saluran dalam waktu yang bersamaan dalam menjalankan bisnis anda.
Bagi pelanggan, multi channel selling software ini bisa membuat mereka mengakses banyak saluran saat itu juga. Selanjutnya pelanggan akan memilih satu saluran yang menurutnya paling nyaman dan cocok untuk dirinya
- Hubungan antar channel
- Pada omni channel, seluruh saluran baik itu daring atau luring akan menyatu jadi satu. Hal ini memungkinkan pelanggan untuk keep in touch dengan brand-brand yang mereka suka walaupun channel yang dipakai berbeda-beda.
Sedangkan pada multi channel, tiap salurannya tidak akan terintegrasi satu sama lain dan akan berdiri sendiri dan memiliki pengaturan, strategi, dan tujuannya sendiri-sendiri. Hal ini membuat pelanggan tidak mendapatkan pelayanan yang utuh dari semua saluran.
- Pengalaman kerja pelanggan
Di omni channel pengalaman berbelanja yang ditawarkan lebih nyaman dan personal. Sedangkan pada strategi multi channel, tidak adanya integrasi dari semua saluran dapat membuat pelanggan bingung dalam pengalamannya berbelanja karena mereka harus berpindah-pindah platform.
- Data
Multi channel selling software berfokus pada jumlah channel yang melihat terlebih dahulu lokasi calon pembeli, sedangkan omni channel memfokuskan strateginya pada pola perilaku pelanggan agar pengalaman berbelanja jadi lebih baik.
Pengalaman belanja pelanggan yang nyaman dan personal dapat membuat mereka betah untuk berlama-lama menjelajahi toko anda.
0 Comments